News » Review: Manchester United 0 - 1 Southampton

Review: Manchester United 0 - 1 Southampton

24 Januari 2016 / Oleh : Eki S.

Pada pertandingan ini, manajer Louis van Gaal hanya melakukan satu perubahan pemain dalam susunan tim yang diturunkan yakni Cameron Brothwick-Jackson menggantikan Ashley Young yang cidera dan membutuhkan operasi. Adnan Januzaj dipanggil sebagai cadangan setelah mencetak dua gol dalam pertandingan U21 tengah pekan sebelumnya. Sementara David De Gea membuat penampilan ke-150 di Liga Premier Inggris.
 
Kedua tim mengawali pertandingan dengan santai. Peluang pertama datang dari Anthony Martial dari jarak 25 yard, namun tembakannya lemah dan tidak merepotkan kiper lawan Fraser Forster. Kemudian tembakan Daley Blind dari luar kotak penalti mengarah tepat ke pelukan Forster. Wayne Rooney, yang mengincar gol dalam lima pertandingan beruntun, mendapatkan peluang di menit ke-20 hasil umpan Ander Herrera namun peluangnya melebar dari gawang. 
 
Peluang terbaik di babak pertama justru datang dari tim tamu. Mane, yang melakukan umpan satu dua, berhasil menembus pertahanan United, namun kontrol bola yang jelek membuat peluangnya hilang sia-sia meski tinggal berhadapan dengan De Gea saja. 
 
Di sisi lain, Jesse Lingard bermain cepat dan menusuk dari sisi kanan dan melesakkan tembakan yang melebar karena mengenai pemain lawan, namun wasit tidak melihatnya dan memberikan tembakan gawang untuk lawan. Babak pertama pun berakhir tanpa gol.
 
Di babak kedua, Juan Mata langsung masuk menggantikan Marouane Fellaini. Perubahan ini membuat United mengawali babak kedua dengan lebih menyerang. Dan peluang pertama datang dari umpan silang Borthwick-Jackson yang gagal dimanfaatkan pemain United di kotak penalti lawan. Kemudian Martial tidak beruntung karena tidak mampu memanfaatkan umpan akurat Mata. 
Tim tamu mencoba menyerang balik melalui tembakan sudut. Pertama, sundulan Long masih bisa dimentalkan pertahanan United. Lalu sundulan Wanyama sedikit melebar dari gawang. Southampton pun akhirnya menurunkan pemain baru Charlie Austin untuk membongkar pertahanan United. 
 
'The Saints' mendapatkan peluang dari tembakan bebas setelah Austin dilanggar Januzaj yang baru masuk di sisi kiri pertahanan United. Tembakan bebas yang diambil Ward-Prowse berhasil disundul Austin, yang bebas dari kawalan, untuk mencetak gol bagi tim tamu di menit ke-87. Dengan sisa waktu yang tidak banyak, United tetap kesulitan membongkar pertahanan lawan dan menyamakan kedudukan. Peluang terakhir dari Januzaj di kotak penalti, namun tembakannya masih melebar. Pertandingan pun berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan tim tamu.
 
Dengan hasil ini, United masih menempati peringkat 5 klasemen sementara Liga Premier Inggris, dengan 37 poin atau tertinggal lima poin dari Tottenham Hotspur di peringkat 4.
 
UNITED XI: De Gea; Borthwick-Jackson (Januzaj 86'), Smalling, Blind, Darmian (McNair 60'); Schneiderlin, Fellaini (Mata 45'), Lingard, Herrera, Martial; Rooney.
Cadangan: Romero, Varela, Pereira, Memphis.
 
 
Sumber: ManUtd.com