News » Preview: Manchester United vs Stoke City

Preview: Manchester United vs Stoke City

01 Oktober 2016 / Oleh : Eki S.

Setelah kemenangan impresif 4-1 atas juara bertahan Liga Premier Leicester City akhir pekan lalu, diikuti kemenangan tipis 1-0 atas Zorya Luhansk di Piala UEFA, United akan menghadapi pasukan Mark Hughes di pertandingan pertama bulan Oktober 2016. Penampilan gemilang yang diperagakan pemain macam Ander Herrera, Marcus Rashford dan Zlatan Ibrahimovic di sepanjang bulan September, akan dilanjutkan dengan pertandingan melawan Stoke City yang kini berada di peringkat 19 sementara, dimana poin yang didapatkannya sejauh ini hasil dari hasil imbang melawan West Brom dan Middlesbrough.
Pasukan Hughes ini sudah kalah empat kali dan imbang dua kali dari enam pertandingan liga. Kehilangan pemain terbaik mereka musim lalu kiper Jack Butland dan barisan empat bek yang masih tidak stabil membuat permainannya memburuk. Meski begitu, Hughes akan mencoba untuk memotivasi pemain lainnya macam Ryan Shawcross, Marko Arnautovic dan Wilfried Bony untuk memotivasi tim.
Jose Mourinho yang mengistirahatkan beberapa pemain saat menghadapi Zorya, kemungkinan akan menurunkan mereka pada pertandingan ini macam Ander Herrera dan Daley Blind yang mencetak tiga assist saat menghadapi Leicester akhir pekan lalu. Luke Shaw dan Henrikh Mkhitaryan terus memulihkan diri agar dapat kembali diturunkan, sementara Phil Jones masih akan absen dalam pertandingan ini.
Manajer Stoke tentu saja bukan orang asing bagi United, selain menjadi manajer lawan di Blackburn Rovers, Manchester City, Fulham, QPR dan Stoke, Hughes adalah pemain legenda di Stretford End. Pemain asal Wales ini bermain untuk United di tahun 1980 hingga 1995, mencetak 163 gol. "Saya bangga menjadi salah satu bagian dari era menakjubkan tersebut, salah satu era emas dalam sejarah klub yang membanggakan," ujar Hughes suatu hari.
United memiliki rekor baik saat menjamu the Potters sejak 40 tahun silam. Bahkan, sejak promosi Stoke di tahun 2008, United selalu menang dengan total 25 gol dari tahun tersebut. Rooney berhasil mengoleksi empat gol atas Stoke di Old Trafford. Sementara pencetak gol terbanyak atas Stoke adalah Denis Law, yang mencetak delapan gol dari 17 pertemuan.
United tentu saja akan terus mempertahankan hasil baik ini dengan kembali memenangkan pertandingan dan mengalahkan Stoke, agar dapat terus berjuang untuk menjadi salah satu kandidat kuat dalam menjadi juara Liga Premier Inggris musim ini.


Sumber: ManUtd.com